Ragam

Sosialisasi Program Desa Dilombakan Di HUT RI Ke-72 RI Kecamatan Singojuruh

BeritaNasional.ID,
BANYUWANGI – Menyemarakkan HUT ke-72 kemerdekaan Negara Republik Indonesia, Kecamatan Singojuruh melombakan sosialisasi program desa dan kecamatan.

Sebelumnya duluncurkan aplikasi E-Warung yang ada di Kecamatan Singojuruh. Perlombaan di kemas panitia dengan menyelipkan sosialisasi program yang ada di desa wilayah Kecamatan Singojuruh.

Salah satunya lomba Celatu (ngomel-red), para peserta menyerukan program didesanya masing-masing seperti program KB dan program-program lainnya. Tampak pula lomba pentungan dan lomba dorong bambu yang juga di ikuti jajaran Forkopimka Singojuruh.

Para peserta merasa senang ketika digelar perlombaan seperti itu dikantor kecamatan.

“Jadi sebuah hiburan yang sangat meriah sekali mas, ” lontarnya.

Selain digelar perlombaan, juga ada pameran hasil BUMDes serta hasil keterampilan desa se Kecamatan Singojuruh. (mh.said)

Caption : Suasana perlombaan dalam rangka peringatan HUT ke-72 RI di Kecamatan Singojuruh

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button