Daerah

Tertibkan Pengendara Jalan Lantas Libatkan PKS SMA N 1 Polman

 

Berita Nasional.ID.POLMAN SULBAR — Sat Lantas Polres Polman melaksanakan penggelaran Pasukan oleh personil sat lantas polres polman yang melibatkan Personil PKS (Patroli Keamanan Sekolah) SMA Negeri 1 Polewali, Rabu (5/9).

Giat tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas AKP Suhartono. SH., S.IK didampingi oleh KBO Sat Lantas, Kanit Regident, Kanit Patroli dan Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Polman

Giat tersebut bertujuan untuk memberikan pelayanan kepada Masyarakat yang melaksanakan kegiatan di pagi hari

Terkhusus buat Personil PKS ( patroli keamanan sekolah ) SMA Negeri 1 Polewali yang terlibat dalam pengaturan akan diberikan pendampingan di lapangan dan pemahaman tentang tertib berlalu lintas sejak usia dini dan agar mampu menjadi perpanjangan tangan Sat Lantas Polres Polman dalam mensosialisasikan Budaya Tertib Berlalu Lintas dikalangan Pelajar sesuai dengan UU No 22 Tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan

Selain melaksanakan pengaturan personil PKS (patroli keamanan sekolah ) SMA Negeri 1 Polewali juga terlibat dalam kegiatan sekolah yang dimana bertugas mengatur posisi parkir kendaraan didalam sekolah dan membantu Bidang kesiswaan sekolah dalam mendata siswa yang terlambat datang ke sekolah.

Semoga dengan pelaksanaan kegiatan ini dapat menjadikan Pelajar di Kab. Polman tertib dalam berlalu lintas demi menuju Kab. Polewali mandar bebas dalam pelanggaran lalu lintas khususnya dikalangan pelajar , terang Suhartono .

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button