Sidrap

Tetap Kedepankan Prokes, Penandatanganan Kesepakatan Pembinaan Pendidikan Berlalu Lintas dan Penindakan Hukum Bagi Pelajar

BeritaNasional.ID, Sidrap – Bupati Sidrap, H. Dollah Mando menghadiri penandatanganan kesepakatan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dengan Polres Sidrap, Senin 18 Oktober 2021 di UPT SMPN 1 Pangkajene.

Acara juga dihadiri Kapolres Sidrap, AKBP Ponco Indriyo. Adapun penandatangan dilakukan Plt Kepala Disdikbud Sidrap, Rohady Ramadhan, dan Kasat Lantas polres sidrap, AKP Muhammad Thamrin.

Kapolres Sidrap dalam sambutannya mengatakan, kesepakatan itu untuk membangun kesadaran sejak dini bagi generasi muda tentang tata tertib berlalu lintas dijalan raya.

“Kita melakukan pembinaan dan pendidikan kepada masyarakat terutama pelajar sehingga meminimalisir pelanggaran rambu-rambu lalu lintas,” ungkap AKBP Ponco.

Lanjut Ponco mengatakan, siasa.pendemi ini, kita harus lebih waspada terkait penularan virus Corona, untuk itu kita tetap mengedepankan protokol kesehatan, dan terap menggunakan masker.

Bupati Sidrap, Dollah Mando berharap dengan adanya kerja sama itu, semua pihak terlibat dalam pembinaan dan pendidikan kepada masyarakat tentang tata tertib lalu lintas di jalan raya.

“Diharapkan akan meminimalisir terjadinya kecelakaan di jalan yang diakibatkan adanya pelanggaran rambu-rambu lalu lintas,” ungkap Dollah Mando.

Lanjut Dollah Mando, ia berharap hal ini dapat di pahami dan di realisasikan, ini demi untuk keselamatan kita semua, dan ia meminta untuk tetap mengedepankan protokol kesehatan, dan selalu memberikan edukasi kepada siapa saja, Karna Pandemi belum berakhir, yang terpenting adalah terapkan pola 5 M, dan jangan lupa pakai masker.

Terpisah Kepala UPT SMP Neg 1 Pangsid Drs. Muslimin,.M.Pd saat di temui mengtakan, sangat Apresiasi dan sambut positif adanya giat yang dilakukan oleh Kapolres Sidrap AKBP Ponco, yakni penandatanganan Kesepakat inian menyangkut Pembinaan Pendidikan Masyarakat Berlalu Lintas dan Penindakan Hukum bagi Pelajar dalam Wilayah Kabupaten Sidrap. Ini juga mengajarkan anak untuk lebih disiplin.

Penandatanganan kesepakatan tersebut, juga dihadiri Kepala UPT SMP Neg 1 Pangsid dan Para Kepala UPT SMP se-Kabupaten Sidrap.(Risal Bakri).

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button