DaerahEks Keresidenan Madiun

Usung Tema Sinergi dan Permberdayaan, Mojosemi Forest Park Gelar Tasyakuran Ke- 5

BeritaNasional.ID, Magetan – Bupati Magetan Suprawoto bersama Wakil Bupati Nanik Endang Rusminiarti menghadiri ulang Tahun Destinasi Wisata Mojosemi Forest Park yang tepat hariĀ  ini Jumat tanggal 14 Januari 2022, Mojosemi Forest Park genap berusia 5 tahun.

Acara diawali dengan penanaman pohon durian saman oleh Bupati dan Wakil Bupati Magetan di area Mojosemi Forest Park. Penanaman pohon durian itu merupakan bagian dari gerakan “Durian Saman Melawan”. Kemudian Dilanjutkan dengan launching Modal Usaha untuk Anak Muda

Selain Bupati dan Wakil Bupati acara tersebut Juga dihadiri Kepala dinas Pariwisata dan kebudayaan Magetan, Jajaran Direksi Mojosemi Park, Perwakilan dari PerhutaniĀ  dan tamu undang lainya

Bupati Suprawoto mengucapkan selamat atas Hari Ulang Tahun ke- 5 Mojosemi Forest Park semoga sukses dan mampu mendatangkan banyak wisatawan ke Magetan.ā€ “Selamat atas HUT Mojosemi Forest Park, semoga sukses dan mampu mendatangkan banyak wisatawan ke Magetan serta bermanfaat untuk masyarakat Magetan,” ungkap Bupati

.Bupati juga mengajak pemuda untuk berkontribusi dalam pengembangan wisata di Magetan. “Mari kita bersama-sama majukan wisata di Magetan, terutama para pemuda yang memiliki potensi untuk terus berinovasi dalam pengembangan pariwisata di Magetan,” pungkasnya

Sementara itu Komisaris Mojosemi Forest Parak Arif Mustofa mengatakan keberhasilan Mojosemi Forest Park hingga mampu menjadi penyokong pertumbuhan ekonomi terbesar ke-4 Jawa Timur ini tidak lepas dari sinergi banyak pihak. Disisi lain, keberhasilan pengelolaan Mojosemi Forest Park dinilai mampu memberdayakan masyarakat sekitar dan membuat utamanya kaum milenial menjadi sadar wisata.

ā€œSaat ini kaum milenial kita sudah mulai sadar wisata, daripada kredit motor mereka sudah mulai kredit kuda,ā€ kata Arief saat memberikanĀ  sambutan.

Setelah Anniversary ke-5, Ā lanjut Arif, Mojosemi Forest Park langsung mengambil ancang-ancang untuk menyusun event baru untuk menarik wisatawan. Arief mengaku, Mojosemi Forest Park sedang mempersiapkan show baru, menyusul wahana Dinosaurus Show yang sudah ada.

ā€œAkan ada talent show, kami sediakan spot-spotnya. Jadi sekolah atau organisasi yang mau mengadakan lomba atau hanya tampil akan kami wadahi. Event baru juga akan kita siapkan, jadi nanti tidak hanya Dinosaurus saja.Ā  Itu berupa apa masih kita rahasiakan, biar menjadi kejutan,ā€ pungkasnya

Arif menjelaskan selama pandemi pengunjung Mojosemi justru tercatat mengalami peningkatan rata-rata 20% setiap bulan. Namun dengan peningkatan tersebut, pihak management Mojosemi Forest Park mengklaim protokol pencegahan penularan covid-19 masih dapat dilakukan karena pihaknya telah menerapkan standar CHSE; Cleanliness, Health, Safety,, dan Environment Sustainability

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button