Daerah

Pastikan Proyek di P4S Kontara Garden Berjalan Sesuai Kontrak, Plt. Kadis Pertanian Polman Tinjau Pekerjaan

BeritaNasional.ID.POLMAN SULBAR– – Plt. Kepala dinas pertanian dan pangan (Distanpan) Polman H. Andi Ibrahim Wella meninjau langsung Proyek Pekerjaan di Pusat Pelatihan Pertanian dan Perdesaan Swadaya (P4S) Kontra Garden Desa Rea, Kecamatan Binuang., Kamis, (9/11/23).

Kunjungan Kepala Distanpan Polman ini di dampingi Kabid SDM Distanpan Polman yang juga selaku KPA dan PPK kegiatan, serta bersama PPTK Kegiatan.

Terdapat delapan item proyek pekerjaan yang ada di P4S Kontara Garden dengan nilai anggaran keseluruhan sekitar Rp. 1,4 Milyar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK).

Plt. Kadis Distanpan Polman H. Andi Ibrahim Wella menyampaikan kedatangan kami disini tentunya ingin meninjau dan melihat langsung sudah sejauh mana progres proyek pekerjaan yang ada di P4S ini

“Alhamdulillah kami melihat dari delapan item pekerjaan yang ada disini tujuh sudah selesai pengerjaannya, sisa ada satu item lagi yang belum selesai yakni pengerjaan Smart Green House yang dikerjakan CV. Austin dengan nilai anggaran Rp. 268 juta rupiah.”.

“Masa kontrak dari pengerjaan ini tanggal 14 November mendatang, jadi pada saat tanggal 14 nanti bila belum selesai akan ada penambahan waktu kerja alias injury time sesuai dengan ketentuan barang dan jasa.

“Tapi kita berharap pengerjaan Smart Greeen House P4S ini tetap bisa selesai sesuai dengan masa kontrak yang ada”terang Ibrahim Wella”.

Lanjut, Pria bergelar magister ini mengatakan “saya melihat kontraktor atau pelaksana kegiatan ini cukup paham dengan kegiatan yang ia kerjakan apalagi tadi sudah diberi saran, baik saran dari pihak dinas maupun dari ketua P4S Kontara Garden agar pelaksanaan kegiatan bisa selesai dengan cepat.

“Pada prinsipnya kami selaku dari dinas akan terus melakukan pengawasan secara intensif.”tandasnya”.

Ia pun berharap dengan bantuan ini kedepannya, terkhusus bagi para petani dapat memanfaatkan sarana dan prasarana ini dengan baik sebagai wadah pelatihan untuk peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM).

Sementara itu, Sandi selaku pelaksana kegiatan Smart Green House P4S yang berada dilokasi kegiatan usai melakukan diskusi dengan pihak Distanpan Polman saat di konfirmasi menyampaikan bila kegiatan ini insya Allah bisa selesai sesuai dengan masa kontrak yang telah disepakati.

“besok kami sudah menambah tenaga kerja untuk segera meratakan timbunan, Intinya hari Jumat besok dimulai pasang meja”.

“Yang belum, yah sisa lantai itupun tidak semua hanya dikaki kaki meja sama pemasangan Palstik UV insya Allah kalau sudah datang segera akan kami pasang karena pengiriman barangnya dari luar daerah.”ujarnya”.

Lanjut, kata Sandi Progres kegiatan ini sudah mencapai 80 persen, dan insya Allah dengan sisa waktu yang ada kami meyakini kegiatan ini bisa selesai sesuai dengan masa kontrak yang ada.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button