DaerahJawa TimurRagamSitubondo

Anggota Kodim 0823 Situbondo Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

BeritaNasional.ID – SITUBONDO – Saat pimpin apel pagi, Kepala Staf Kodim 0823 Situbondo Mayor Inf Sampak S.Ag melakukan mengecek kekuatan pasukan per koramil dan staff kodim, serta dilanjutkan dengan membersihkan lingkungan di sekitar Makodim, Sabtu (20/03/2021).

“Kebersihan lingkungan mempunyai peranan yang sangat penting dan tak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari kita. Menjaga kebersihan lingkungan sama artinya menciptakan lingkungan yang sehat. Dengan lingkungan yang sehat, kita tidak akan mudah terserang berbagai penyakit,” jelas Kasdim 0823 Situbondo Mayor Inf Sampak dihadapan peserta apel pagi.

Lebih lanjut, Mayor Sampak menjelaskan bahwa, kebersihan bagian dari iman dan kebersihan lingkungan juga sangat berpengaruh terhadap keindahan dan keasrian. “Untuk tetap menjaga kebersihan dan keasrian lingkungan, maka bisa dimulai dari  lingkungan tempat bekerja maupun lingkungan rumah masing-masing anggota,” jelasnya.

Oleh karena itu, seusai apel pagi Mayor Sampak bersama anggotanya melaksanakan kegiatan korve di lingkungan Makodim Situbondo “Mari kita bersama-sama mencontohkan kepada masyarakat agar selalu membersihkan lingkungannya untuk menuju hidup yang lebih sehat. Untuk itu, kita juga tidak boleh bosan untuk mengingatkan masyarakat untuk tetap patuh terhadap protokol kesehatan COVID-19,” kata Kasdim.

Selanjutnya, Kasdim 0823 Situbondo menyerahkan kegiatan bersih-bersih lingkungan itu, kepada Bati Ops Kodim 0823 Situbondo Peltu Safriliansah. “Atas perintah atasan kami membersihkan selokan taman kodim, sepanjang jalan raya depan Makodim, selokan dan rumput yang tumbuh di sepanjang janan Makodim, sekeliling lapangan depan dan belakang Makodim,” jelas Peltu Safriliansah.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button