DaerahJawa TimurRagamSitubondo

Disamberan Petir, Warga Buduan Situbondo Pingsan dan Dilarikan ke RSUD Besuki

SITUBONDO JAWA TIMUR, BeritaNasional.id – Terimbas sambaran petir Abdul Bari (57) Warga Kampung Widuri RT.001 RW.009 Desa Buduan, Kecamatan Suboh, Kabupaten Situbondo pingsan dan dilarikan ke Rumah Sakit Umum Besuki, Senin (16/01/2023).

“Sekitar pukul 16.30 WIB Petir menyambar antena radio milik Abdul Bari. Sedangkan, Abdul Bari ketika imbahas petir tersebut terjadi, dirinya sedang mengecas hanphone. Akibat himbas samberan petir itu korban langsung pingsan. Selanjutnya, pihak keluarga bersama warga setempat membawa korban ke Puskesmas Suboh dan langsung di rujuk ke Rumah Sakit Umum Besuki, Situbondo,” jelas Piket Koramil 12 Suboh Sertu Fendik.

Lebih lanjut, Sertu Fendik menjelaskan, pasca terjadinya peristiwa warga tersamber petir tersebut, pihaknya bersama Kanit Intel Polsek Suboh Aiptu Dedi Setyono, Piket Polsek Suboh Bripka Pol Junaidi bersama Bripda Haris serta Perangkat Desa Buduan Dodik mengecek kondisi koraban di RSUD Besuki.

“Begitu mendapat laporan ada warga yang terkena imbas sambaran petir, kami berkoordinasi dengan piket Polsek Suboh dan berangkat ke RS Besuki untuk melaksanakan pengecekan. Alhamdulillah, kondisi korban yang terkena imbas sambaran petir sudah sadar, kondisinya sudah membaik tinggal menunggu petunjuk dokter RSUD Besuki perawatan selanjutnya,” jelas Sertu Fendik.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button