DaerahJawa TimurRagamSitubondoSosial

Ini Penjelasan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Situbondo Dihadapan Ratusan Nelayan

SITUBONDO JAWA TIMUR, BeritaNasional.id – Kepala BPJS Ketenagakerjaan Situbondo, Bayu Wibowo mensosialisasikan cara pendaftaran calon peserta BPJS Ketenagakerjaan dihadapan nelayan saat penyerahan bantuan pinjam pakai satpras perikanan tangkap yang dilaksanakan oleh Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Situbondo, Senin (19/12/2022).

Dihadapan 155 nelayan Pesisir Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Situbondo Bayu Wibowo menjelaskan bahwa manfaat menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan sangat berguna dan membantu bagi masyarakat nelayan. “Untuk menjadi peserta atau anggota BPJS Ketenagakerjaan cukup membawa KTP dan KK serta Noror Hanphone yang masih aktif,” jelas Bayu dihadapan nelayan.

Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) pada Program BPJS Ketenagakerjaan bagi pekerja bukan penerima upah, sambung Bayu, manfaat yang diterima oleh peserta jika mengalami kecelakaan kerja yakni mendapat pelayanan kesehatan (perawatan dan pengobatan) sesuai kebutuhan medis hingga dan mendapat santunan berupa uang Rp.70 juta. Apabila peserta meninggal dunia, maka mendapat Beasiswa sebesar Rp.174 juta untuk dua anak dari jenjang SD hingga Perguruan Tinggi.

Untuk program Jaminan Kematian (JKM), kata Bayu, ketika peserta meninggal dunia maka ahli waris akan mendapat uang tunai berupa santunan kematian, santunan berkala, biaya pemakaman dan beasiswa pendidikan anak untuk dua anak jika peserta telah memiliki masa iuran minimal 3 tahun dan meninggal dunia bukan akibat kecelakaan.

Selanjutnya, yakni Jaminan Hari Tua (JHT) merupakan program perlindungan yang diselenggarakan BPJS Ketenagakerjaan dengan tujuan untuk menjamin agar peserta menerima uang tunai apabila sudah tidak bekerja lagi. “Demikian manfaat yang didapat ketika menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan,” jelas Bayu dihadapan ratusan nelayan.

Tak hanya itu saja yang disampaikan Bayu dihadapan nelayan, namun dia juga menjelaskan panjang lebar tentang manfaat menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. “Iuarannya sangat murah yakni Rp.16.800 per bulannya, namun manfaatnya sangat besar bagi keluarga peserta. Pengajuan kliam juga mudah dan prosesnya cepat,” tegasnya.

Selain menerangkan secara panjang lebar tentang manfaat menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan, juga dilakukan tanya jawab antara nelayan dan bupati serta Kepala BPJS Ketenagakerjaan Situbondo. Dalam tanya jawab tersebut, kepala BPJS Ketenagakerjaan Situbondo secara gamblang menjawap pertanyaan bupati dan nelayan. (Heru/Bernas)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button