Eks Keresidenan Madiun

Jelang HUT Jatim, Gubernur Jatim Ziarah Makam Gubernur Soerjo

BeritaNasional.ID, Magetan – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawangsa, memimpin ziarah ke makam Raden Mas Tumenggung Ario Soerjo alias Gubernur Suryo merupakan gubernur pertama Provinsi Jawa Timur di tahun 1945. Acara ziarah makam Gubernur Suryo bertempat di Komplek Makam Keluarga Gubernur Suryo, Sawahan, Kepolorejo, Magetan pada kamis (6/10/2022).

Tradisi ziarah ke makam Gubernur pertama Provinsi Jawa Timur merupakan dalam rangka rangkaian HUT yang ke 77 Provinsi Jawa Timur. Bersama Bupati Magetan Suprawoto dan Pejabat Forkopimda Jatim dan Forkopimda Magetan, Khofifah mempimpin penghormatan,mengheningkan cipta dan juga tabur bunga ke makam nasional.

“Ini merupakan bagian dari rangkaian HUT Pemprov yang ke 77, seperti tahun-tahun sebelumnya salah satu rangkaiannya adalah kita melakukan apel ziarah ke makam Gubernur Suryo merupakan Gubernur Jawa Timur pertama hari ini kebetulan kita masih pada suasana berkabung duka yang mendalam dari insiden kanjuruhan maka saya dan tim panitia dalam HUT Pemrov memotong beberapa agenda yang semula sebelum covid kita menyelenggarakan pesta rakyat maka tahun ini kami tiadakan lalu yang semula sekaligus saya mohon maaf. Karena suasana yang kita bangun bagaimana tetap khitmat tetapi bahwa tidak ada suka cita yang tidak berseiring dengan duka sekarang ini yang cukup mendalam dari insiden kanjuruhan, kita menghindari hal-hal yang tidak berseiring dengan suasana duka . Kita berharap bahwa karena Gubernur Suryo ini adalah Pahlawan Nasional pejuangan beliau, pengorbanan beliau mudah-mudahan terus menginspirasi dari pejuangan dan dedikasih kita untuk membangun negeri ini terutama membangun jawa timur dan khusus warga masyarakat magetan membangun magetan terus kita ikhtiarkan lebih baik dan lebih makmur”. terang Khofifah

Sementara Bupati Magetan Suprawito menyampaikan terima kasih. Kedatangan Ibu Gubernur memberikan motivasi kepada Magetan bangkit dari pandemi

” Ibu Gubernur selamat datang kebetulan hari ulang tahun Magetan bersama dengan provinsi terimakasih atas kehadiran Ibu Gubernur. Sekaligus Gubernur Suryo ini dulu adalah Bupati Kabupaten Magetan kemudian menjadi Gubernur pertama di Jawa Timur kehadiran beliau memberi semangat kepada kami semangat Pahlawan Nasional Gubernur Suryo untuk memberikan motivasi kepada kita semua bangkit dari pandemi dan mudah-mudahan kita bisa menyongsong kedepan menjadi lebih baik. Kehadiran ibu gubernur memberikan motivasi kepada pemerintah kabupaten magetan”. tutur Bupati Suprawoto. (mei)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button