Nasional

Masa Orientasi Peserta Didik Baru Dan Gerakan Angkasa Peduli Lingkungan Dibuka KASAU

BeritaNasional.ID Jakarta – Kepala Staf TNI Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Yuyu Sutisna, membuka Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPDB) dan Gerakan Angkasa Peduli Lingkungan di hanggar Skadron Udara 45 Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (16/7/2018).

Kegiatan itu ditandai dengan pemasangan topi secara simbolis kepada perwakilan peserta didik baru Sekolah Angkasa se-Jakarta.

Kasau mengatakan, kegiatan MOPDB tahun ajaran 2018-2019 serentak dilaksanakan oleh sekolah-sekolah Angkasa di seluruh Indonesia dengan tujuan untuk memberikan kebanggaan dan semangat belajar kepada peserta didik baru serta sebagai penyemangat kepada para tenaga pengajar sekolah Angkasa.

“Kegiatan ini akan dilaksanakan rutin setiap tahun dan akan selalu diperbarui segala sistemnya menjadi lebih baik, sehingga diharapkan hasil didik anak semakin meningkat,” kata Kasau kepada wartawan.

Sementara itu, Komandan Lanud Halim Perdanakusuma, Kolonel Pnb Mohamad Tonny Harjono yang juga bertindak sebagai inspektur upacara, dalam sambutannya mengatakan, kegiatan MOPDB bukanlah kegiatan perpeloncoan yang menurunkan semangat, moril, dan motivasi peserta didik baru.

“Tetapi kegiatan (MOPDB) yang bersifat edukatif dan kreatif untuk mewujudkan sekolah sebagai taman belajar yang menyenangkan,” tuturnya.

Selepas upacara, seluruh peserta didik SD Angkasa melaksanakan kerja bakti di sekitar lingkungan sekolah masing-masing sebagai bentuk gerakan peduli lingkungan. (Sarif/dki)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button