DaerahJawa TimurRagamSitubondo

Ukur Kemampuan Fhisik, Ratusan Anggota Kodim 0823 Situbondo Ikuti Samapta

BeritaNasional.id – SITUBONDO JAWA TIMUR – Anggota Kodim 0823/Situbondo melaksanakan Samapta Periodik I Tahun 2022 yang dilaksanakan di Stadion Gelora Abdurahman Saleh Situbondo, Rabu (11/5/2022).

Hadir dalam pelaksanaan Samapta atau Tes Garjas antara lain, Kasdim 0823 Situbondo Mayor Inf Sampak, S.Ag, Pasi Pers Kodim 0823 Lettu Cba Suwindi, Kapolkes 05.09.19 Kodim 0823 Letda Ckm Akh. Fadli, Pasipers Korem 083 Baladhika Jaya Malang Mayor Caj. (Kowad ) Lusi Indahyani beserta Tim pengawas Jasrem 083/Baladhika Jaya-Malang Serta seluruh perwira dan anggota Polkes 05.09.19 sebagai pendukung kegiatan Tes
Garjas periodik Tahun 2022.

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengukur dan meningkatkan sejauh mana kemampuan seorang prajurit selama berlatih pembinaan fisik di satuan, guna mendukung tugas pokok TNI AD dalam melaksanakan aktifitas kesehariannya di lapangan dapat terlaksana dengan baik,” kata Kasdim 0823 Situbondo Mayor Sampak.

Sebelum pelaksanaan, sambung Kasdim Situbondo, anggota terlebih dulu melakukan tahapan protkes dan mengisi blangko ceklis dan pemeriksaan tensi darah oleh Tim Kesehatan Polkes 05.09.19 serta dilakukan peregangan dan pemanasan untuk menghindari cidera saat pelaksanaan Samapta.

“Pelaksanaan Tes Garjas ini meliputi Tes Kesegaran Samapta A yaitu melaksanakan lari dengan Waktu 12 menit dan tes kesegaran Samapta B meliputi gerakan Pull Up, Sit Up, Push Up dan Lunghes durasi waktu 1 menit serta Shuttle Run. Selain itu, dilaksanakan tes ketangkasan berupa Renang Gaya Dada jarak 50 meter,” jelas Mayor Sampak.

Garjas yang diikuti oleh 174 personel gelombang pertama ini, kata Kasdim Situbondo, diharapkan dapat berjalan lancar dan aman sehingga maksud dan tujuan dari pelaksanaan kegiatan dapat tercapai dengan sempurna.

“Tes Garjas ini merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan oleh seluruh Prajurit TNI yang dilakukan dua kali dalam setahun. Maksud dan tujuannya untuk mengetahui sejauh mana tingkat kebugaran fisik prajurit, dan sekaIigus untuk mengukur kemampuan fisik para Prajurit Kodim 0823/Situbondo,” pungkas Mayor Dampak.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button