DaerahJawa TimurKadesRagamSitubondoSosial

Bupati dan Wabup Situbondo Serahkan Bantuan Sarpras Perikanan Tangkap ke Nelayan Desa Kilinsari

SITUBONDO JAWA TIMUR, BeritaNasional.id – Pemerintah Kabupaten Situbondo melaui Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Situbondo menyalurkan bantuan pinjam pakai Sarana dan Prasarana (Sapras) perikanan tangkap dan Bantuan Sosial Uang (BSU) untuk ratusan nelayan Pesisir Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Senin (19/12/2022).

Penyerahan bantuan yang diberikan langsung oleh Bupati Situbondo Karna Suswandi dan Wakil Bupati Situbondo Nyai Khoirani ini, berlangsung di aula Kantor Pos Keamanan Laut (Kamla), Desa Kilensari berlangsung lancar dan aman dan disaksikan oleh Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Panarukan.

Bupati Situbondo, Karna Suswandi mengatakan, dengan adanya bantuan pinjam pakai Sarana dan Prasarana (Sapras) perikanan tangkap ini diharapkan dapat mendukung nelayan dalam menangkap ikan di laut. “Dengan adanya bantuan ini diharapkan hasil dari tangkapan ikan para nelayan bisa meningkat,” ujarnya.

Lebih lanju, bupati yang akrab disapa Bung Karna ini mengatakan bahwa bantuan yang diberikan pemerintah agar digunakan sebagaimana mestinya dan tidak boleh di jual. “Saya telah meminta Dinas Peternakan dan Perikanan Situbondo untuk melakukan pendamping kepala para nelayan. Sehingga bantuan yang telah diberikan kepada nelayan benar-benar bermanfaat,” kata Bupati Situbondo.

Tak hanya itu yang disampaikan Bupati Situbondo, namun dia juga mengatakan terkait permintaan baju pelambung untuk keselamatan kerja nelayan di laut, Pemkab Situbondo bakal mengalokasikan anggaran di PAK Tahun 2023. “Tolong diingatkan saya untuk pengadaan pelampung ini,” kata Bupati Situbondo kepada Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Situbondo.

Sementara itu, Achmad Junaidi Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Situbondo menjelaskan bahwa, bantuan pinjam pakai Sarpras perikanan tangkap ini, berupa 14 unit mesin perahu 24 PK; 83 set jaring trammel; 99 set jaring gill net; 50 unit genset; 181 buah coolbox; 1 set perahu beserta mesin dan 8 buah mesin pengasapan ikan dan Bantuan Sosial Uang untuk 865 nelayan yang ada di Situbondo.

“Semoga bantuan yang diberikan Pemkab Situbondo terhadap nelayan di Kabupaten Situbondo agar dipergunakan sebagaimana mestinya. Bantuan yang diberikan pemerintah diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan maayarakat nelayan,” ujar Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Situbondo.

Publisher         :Heru Hartanto

Pewarta           :As’ad Zuhadi Anwar

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button