Sidrap

Bupati Sidrap Dollah Mando Hadiri RUPS Luar Biasa Bank Sulselbar

BeritaNasional.ID, Sidrap – Bupati Sidrap, H Dollah Mando menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) Tahun 2020 yang dilaksanakan PT. Bank Sulselbar di Phinisi Ballroom, Hotel Claro Makassar, Rabu 2 Desember 2020.

RUPS Luar Biasa dipimpin Gubernur Sulsel, H.M. Nurdin Abdullah dihadiri oleh para Bupati dan Wali Kota se-Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) yang merupakan pemegang saham.

Beberapa hal yang dibahas di antaranya, pengangkatan dan penetapan Direksi, pengesahan dan penyempurnaan sistem prosedur atau anggota Direksi PT. Bank Sulselbar, serta penetapan remunerasi terhadap Direksi yang rangkap jabatan.

“Selain itu, juga dibahas perubahan Anggaran Dasar, serta kapitalisasi dan pengesahan saham,” ujar Dollah Mando.

Setelah rapat tersebut, Dollah Mando melakukan pertemuan dengan Pimpinan Bank Sulselbar Cabang Sidrap Subagyo. Pertemuan di salah satu rumah makan di Makassar itu terkait pencanangan optimalisasi percepatan ekonomi di masa pandemi Covid-19.

Dalam pertemuan itu disebutkan dalam waktu singkat akan dilaksanakan perjanjian kerja sama yang melibatkan unsur Desa. Diharapkan dengan kerja sama itu, pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Sidrap bisa tumbuh mulai dari Desa hingga ke Kota, dengan menganut sistem ekonomi kerakyatan.(Risal Bakri).

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button