DaerahJawa TimurPolitikSitubondo

DPC PKB Situbondo dan Anggota Komisi VI DPR RI Gelar Pendidikan Politik

BeritaNasional.ID, SITUBONDO JATIM – Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Situbondo bersama HM. Nasim Khan anggota Komisi VI DPR RI menggelar pendidikan politik yang berlangsung di Gedung PGRI Situbondo, Sabtu (30/03/2024).

Pendidikan politik ini dihadiri oleh Habib Husien Dewan Syuro PKB, Setretaris PKB Mahbub Junaedi, HM Nasim Khan anggota Komisi VI DPR RI Fraksi PKB, para kiai, Pengurus DPAC dan DPRT PKB se Kecamatan Banyuputih, Asembagus, Jangkar, Arjasa, Mangaran, Panji dan Situbondo.

Pendidikan politik ini yang bertajuk “Peran Tokoh Masyarakat Dalam Mewujudkan Kondisifitas Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Situbondo yang akan diselenggarakan pada tanggal 27 November 2024” diharapkan mampu memotivasi kader-kader PKB dalam menjaga menjaga pilkada damai dan aman.

Keterangan yang disampaikan Habib Husien Dewan Syuro PKB Situbondo dihadapan 400 kader PKB mengatakan, masuk dalam kepengurusan dijajaran Partai Kebangkitan Bangsa ini, agar niatnya harus selalu baik dan memiliki perjuangan tampa pamrih untuk terus memenangkan PKB dalam kancah perpolitikan.

“Saya ingat dawuhnya para kiai kharismatik yang menerangkan bahwa politik ini apa kata kalian semua. Dengan dawuh tersebut, sehingga membuat bangkit semangat saya untuk terus belajar politik yang mendapat arahan positif dari dawuh-dawuh kiai kharismatik di Situbondo maupun di luar Kabupaten Situbondo,” jelas Ketua Dewan Syuro PKB Situbondo.

Tak hanya itu yang disampaikan Habib Husien di hadapan kader PKB Situbondo, namun dia juga menjelaskan panjang lebar tentang politik beretika. “Pada tahun 1992, saya di perintahkan oleh beliau untuk turun ke masyarakat arus bawah. Sehingga saya terus belajar politik bukan melalui jalur akademis, tapi saya belajar dari dawuh-dawuh para kiai kharismatik dan akhirnya saya memahami tentang definisi politik yang beretika,” jelasnya.

Dengan pengalaman belajar politik tersebut, sambung Habib Husien, kemudian muncul semangat berjuang dalam berpolitik bersih, berpolitik tanpa pamrih dan berpolitik membawa kedamaian. “Setiap saya mengambil langkah-langkah politik, maka selalu saya iringi dengan niat perjuangan yang ikhlas sesuai dengan dawuh-dawuh para kiai kharismatik. Untuk itu, saya meminta kepada seluruh kader dan simpatisan PKB, jika akan melangkah pada dunia perpolitikan harus dengan niat kebaikan dan keikhlasan. Sehingga langkah kita untuk politik akan bermuara pada kebaikan dan akan mendapat pahala dari Allah SWT,” pungkas Dewan Syuro PKB Situbondo.

Sementara itu, Anggota Komisi VI DPR RI, HM Hasim Khan mengucapkan terima kasih kepada para pengurus dan simpatisan PKB Situbondo yang telah pendukungnya sebagai anggota DPR RI untuk yang ke tiga kalinya.

“Semoga pengurus maupun simpatisan PKB tetap semangat untuk memenangkan PKB dalam kancah Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Situbondo yang akan diselenggarakan pafa tanggal 27 November 2024 mendatang,” pinta Nasim Khan. (Heru/Bernas)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button