DaerahEks Keresidenan Madiun

Inilah Capaian Kinerja Kantor Imigrasi Ponorogo Sepanjang 2021

BeritaNasional.ID, Ponorogo  – Kinerja jajaran Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Ponorogo patut diapresiasi. Terutama capaian kinerja yang telah dilaksanakan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi pelayanan serta penegakan hukum keimigrasian sepanjang tahun 2021 ini.

Bahkan di penghujung tahun ini Kantor Imigrasi Ponorogo masih bisa menorehkan prestasi dengan mendapatkan perhargaan yakni satuan kerja pelayanan public berbasis HAM dari Kemenkumham RI dan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dari Kemenpan RB.

“Kami terus berkomitmen hingga mampu membuat terobosan dan menghasilkan sebuah pelayanan yang prima untuk masyarakat,” ujar Kepala Kantor Imigrasi Ponorogo Perdemuan Sebayang, Selasa (28/12/2021).

Secara rinci, Perdemuan Sebayang memaparkan semua capaian kinerja Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Ponorogo, diantaranya Pelayanan Dokumen Perjalanan telah menerbitkan 1985 Paspor dengan berbagai tujuan seperti bekerja secara resmi atau legal keluar negeri, Umroh, sekolah dan wisata, termasuk didalamnya telah dilakukan tujuh kali kegiatan Eazy Paspor yaitu pelayanan jemput bola yang dilakukan secara kolektif di lokasi lokasi tertentu.

“Kami juga memiliki beberapa inovasi pelayanan yang sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Salah satunya, Prabu Kelana singkatan dari Paspor Butuh Keadaan Emergency, Lara dan Bencana,” imbuhnya.

Inovasi ini merupakan layanan mobile bagi pemohon paspor yang berhalangan hadir ke Kantor Imigrasi Ponorogo dikarenakan kondisi emergency, sakit maupun terkena bencana.

“Kedepan, terutama menyongsong tahun 2022, kami beserta jajaran akan terus melakukan perubahan dan peningkatan kualitas pelayanan serta berinovasi untuk memberikan kemudahan masyarakat dalam pelaksanaan pelayanan keimigrasian di Kantor Imigrasi Ponorogo dengan harapan dapat meraih predikat WBBM,” tandas Perdemuan Sebayang. (ns)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button