DaerahSitubondo

Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Dua Rumah Warga di Desa Sumberwaru

BeritaNasional.ID, SITUBONDO – Akibat angin kencang, pohon kelapa dan pohon mangga tumbang dan mengenai dua rumah warga di Desa Sumberwaru, Kecamatan Banyuputih, Situbondo, Rabu (26/8/2020).

Informasi yang berhasil dihimpun dari Puriyono, penyusun laporan Pusdalops BPBD Situbondo menjelaskan bahwa, pohon tumbang menimpa 2 (dua) rumah di dua dusun setempat, diantaranya rumah milik Sukkur Wadi (43) di Dusun Sidomulyo RT 02 / RW 08 dan rumah
Suyito (63) di Dusun Krajan RT 02 / RW 06, Desa Sumberwaru, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo.

“Pada saat kejadian, Sukkur Wadi sedang bekerja dibengkel motor, sedangkan istrinya juga tidak ada dirumah,” ucap Puriyono dalam laporannya.

Menurut keterangan warga sekitar (Tetangganya) sesaat sebelum pohon tumbang ada angin kencang. tiba² ada suara benda jatuh, setelah di lihat keluar rumah ternyata pohon kelapa yg ada di dekat rumahnya tumbang menimpa atap ruang tamu rumah.

“Pohon jenis mangga yg menimpa rumah Suyoto juga menimpa 3 (tiga) unit sepeda motor yg sedang parkir di halaman rumahnya,” lanjut laporan Puriyono.

Pohon yang tumbang langsung di evakuasi oleh anggota pusdalops BPBD Situbondo dan warga setempat dengan menggunakan peralatan gergaji mesin (Chainsaw) dan peralatan lainnya seperti kapak, arit dll.

“Dalam kejadian tersebut tidak ada korban luka maupun korban jiwa (Aman terkendali), sedangkan kerusaan rumah semi permanen milik Sukkur Wadi diperkirakan mencapai kerugian sekitar Rp. 7 jt, sedangkan rumah permanen milik Suyono rusak ringan beserta 3 unit sepeda motor, ditafsir mencapai kerugian sekitar Rp 3 jt,” tutup laporan Puriyono.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button