Sulbar

Bupati Mamuju Tengah Lantik  40 Kepala Desa Terpilih 2021- 2027

BeritaNasional.ID.Mateng.Sulbar — Secara resmi  Bupati Mamuju Tengah (Mateng), H. Aras Tammauni melantik dan mengambil sumpah janji , 40 Kepala Desa (Kades) terpilih hasil Pilkades 2021. Kegiatan Pelantikan  dilaksanakan di Aula Utama Kantor Bupati Mateng,  Senin 27 /12/ 2021.

Seperti diketahui pelaksanaan Pilkades Serentak dilaksanakan 18 November 2021. Dimana dilaksanakan di 40 Desa dari 54 desa yang ada di 5 Kecamatan, meliputi Kecamatan Pangale, Bodong-budong, Topoyo, Tobadak, dan Karosa.
Pengambilan sumpah janji dan pelantikan dilaksanakan berdasarkan amanat Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa dan Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6

Tahun 2014 tentang Desa.
Bupati Mateng, H Aras Tammauni dalam sambutannya terlabih dalulu mengucapkan selamat Hari Natal Dan Tahun Baru.
Yang melaksanakannya. ” Alhamdulillah, pelantikan dan pengambilan sumpah janji
Kepala desa masa jabatan tahun 2021 – 2027. Pelantikan 40 Kepala Desa yang terpilih, bukan hanya agenda seremonial belaka. Akan tetapi peristiwa hari ini menjadi sejarah perjalanan hidup pribadi saudara dan menjadi catatan politik sebagai warga Negara yang bermasyarakat,”Imbuhnya.

Pelantiikan ini, ucap Ketua Golkar Sulbar itu, menjadi momentum sakral yang luar biasa. Terlebih pelaksanaannya ditengah mewabahnya Covid-19. Aras Tammauni
berhap kepada seluruh Kepala Desa yang terpilih agar dalam pengangkatan perangkat Desa dan perberhentian mantan kepala desa jangan ada sipat emosional apa dendam, namun rangkul mereka untuk  melakukan  kerjasama yang baik dan sama-sama melanjutkan program kerja agar bisa menjadi contoh di masyarakat dan juga masyrakat merasa nyaman dan harmonis; Harapnya.

Lanjut “Uwe Aras Sapaan Akrapnya menghimbau kepala Desa terpilih untuk sama- sama melanjutkan program vaksinasi, karena ini sangat penting demi kesehatan kita bersama, agar wilayah Mamuju Tengah aman dari virus corona saya minta agar semua Kepala Desa bekerja keras, dan ini tanggung jawab kita bersama  target kita tujuh puluh lima persen harus tercapai karena ini target Nasional yang telah di instruksikan Pemerintah Pusat. Sambil memberikan ultimatum kepada para Kepala Desa” kalau tidak mencapai target siap mundur. Artinya semua ini demi kebaikan kita semua;. Harapnya.

Adapun yang Hadir dalam kegiatan Pelantikan Tersebut, Wakil Bupati Mamuju Tengah H. Amin Jasa, Ketua DPRD H. Arsal Aras, Sekertaris daerah (sekda) H. Askary Anwar, anggota DPR RI Dapil Sulbar Arwan Aras, Kejaksaan Negeri Mamuju, Kapolres , Damdim, Kepala Dinas, Para asisten dilingkup Mamuju Tengah, Wakil ketua DPRD , Ketua komisi 2 DPRD Mamuju Tengah, camat dan undangan lainnya.(Kml).

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button