DaerahJawa TimurRagamReligiSitubondo

Dandim 0823 Situbondo Serahkan Bantuan Sosial ke Yayasan Yatim Piatu

BeritaNasional.ID – SITUBONDO – Kodim 0823 Situbondo memberikan bantuan sosial ke Yayasan Yatim Piatu Nurur Rofi’ Desa Talkandang dan Yayasan pondok pesantren Alfarosi Kelurahan Dawuhan, Kecamatan Situbondo, Kabupaten Situbondo, Jumat (7/5/2021).

Bakti Sosial yang pimpin langsung oleh Dandim Situbondo Letkol Inf Neggy Kuntagina S.I.P tersebut dilakukan secara bergantian setiap hari Jumat. “Bakti sosial ini rutin kita laksanakan setiap hari Jumat,” jelas Dandim Situbondo usai menyerahkan bantuan ke Ustad Syaiful Rahman  Pengasuh Yayasan Ponpes Nurur Rofi’.

Tujuan Jumat berkah berbagi dengan sesama ini, sambung Letkol Neggy, diharapkan dapat membantu mereka yang membutuhkan. “Masing-masing pengurus yayasan mendapatkan 55 kilogram beras, 2 doz Mie Instan, dan 3 Dos paket sembako. Kami untuk berbagi dan peduli antar sesama semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan barokah,” tuturnya.

Tak hanya itu saja yang disampaikan Dandim Situbondo. Namun, Letkol Neggy juga berpesan kepada pengurus Yayasan Ponpes Nurur Rofi’ agar para santri tetap mengikuti protokol kesehatan COVID-19, karena pandami COVID-19 belum berakhir.

Usai menyerahkan bantuan sosial di Yayasan Ponpes Nurur Rofi’, kemudian penyerahan bantuan sosial tersebut dilanjutkan ke Yayasan pondok pesantren Alfarosi pimpinan Ustad Hari Pranoto di Jl. Sucipto, Desa Talkandang Kecamatan Situbondo. Kehadiran rombongan Dandim Situbondo ini, disambut oleh Ustad Hari Pranoto Pengasuh Yayasan pondok pesantren Alfarosi dan para ustadjah pendamping santriwati.

Penyerahan bantuan sosial ini secara simbolis diserahkan Dandim 0823 Situbondo kepada Ustad Hari Pranoto Pengasuh Yayasan Pondok Pesantren Alfarosi. Di Yayasan pondok pesantren Alfarosi, Dandim 0823 Situbondo juga, mengucapkan terima kasih atas sambutan para pengurus dan permohonan maaf karena kedatangannya mendadak tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Kegiatan Bakti Sosial Kodim 0823 Situbondo oleh Letkol Inf Neggy Kuntagina S.I.P dalam rangka Jum’at Berkah berbagi dengan sesama. Tujuannya, untuk meringankan beban hidup para anak yatim piatu yang dititipkan di Yayasan Ponpes Yatim Piatu.

Kegiatan bakti sosial ini juga diikuti oleh Kapten Inf Hadi Soecipto Pasiter Kodim 0823 Situbondo dan Serma Sugianto Batih Bakti TNI Kodim 0823 Situbondo.

Dandim Situbondo saat memberikan sambutan dan imbauan prokes Covid-19 (BeritaNasional / Heru)
Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button