ACEH

Mukim se-Aceh Utara Terharu, Pj Bupati Azwardi Optimalisasi Peran Mukim Kedepan

Berita Nasional.ID | Aceh Utara – Para Imum Mukim se Kabupaten Aceh Utara merasa sangat bangga dan terharu terhadap sambutan atau komitmen Pj Bupati Azwardi Abdullah untuk memperjuangkan peran dan fungsi Imum Mukim kedepan dalam bidang pemerintahan, pembangunan maupun peran sosial kemasyarakatan.

Hal itu diungkapkan Ketua Forum Mukim Aceh Utara, Abu Hanan dalam sambutannya diakhir acara silaturahmi dengan Pj Bupati Aceh Utara, Azwardi Abdullah AP, M.Si, yang berlangsung di Cafe One Refinery, Gunung Salak, Kecamatan Nisam Antara, Selasa, (10/01/2023).

“ Hampir semua aspirasi dan kendala yang dikeluhkan para Imum Mukim pada acara pertemuan tersebut, bapak PJ bahkan berjanji akan coba mempelajari dan menindak lanjutinya. Hal inilah yang membuat kami bangga dan terharu,” ungkap Abu Hanan.

Sebelumnya Penjabat Bupati Aceh Utara dalam pertemuan tersebut mengatakan, pihaknya sangat memaklumi permasalahan yang dihadapi para mukim selama ini,  mulai dari minimnya fasilitas dalam bertugas, sampai dengan minimnya fungsi dan kewenangan terhadap kepada mukim itu sendiri.

“saya faham betul keberadaan dan peran mukim saat ini,” tandas Azwardi yang disambut tepuk tangan haru para Imum Mukim.

Lanjut Azwardi, oleh karena itu dirinya akan mencoba menginventarisasi persoalan tersebut, dan akan menindak lanjutinya sesuai skala perioritas nantinya, sebut Bupati Azwardi yang didampingi Kadis DPM-PPKB, Fakhruradhi, SH, MH, Kabag Pemkim, Mansur, SH, Kabid Anggaran BPKAD, M. Nazar Hidayat, SE, Kabag Humas, Muslem Araly, S.Sos, Camat Nisam Antara, H.Azhar, SE, Sektetaris MPU, Muzakkir Fuad, SE, dan Kabid Kelembagaan DPM-PPKB, Irfan, S.STP.

Seraya menambahkan, yang paling penting para Imum Mukim juga harus memaklumi kondisi ekonomi daerah kita saat ini, malah kedepan kita akan dihadapkan dengan gelombang inflasi dan resesi global, namun hal-hal yang bisa kita atasi akan tetap kita atasi juga sesegera mungkin, tandas Azwardi yang kerap disambut tepuk tangan para Imum Mukim.

Menanggapi beberapa Pertanyaan Para Imum Mukim, seperti Mukim Idris, Mukim Ismail, dan Mukim Arafar, yang intinya juga seputar optimalisasi peran Mukim, Bupati Azwardi mengatakan pihaknya tetap berkomitmen dan memberikan ruang terhadap peran mukim ini, namun kita tetap mengacu pada regulasi yang ada, sebut Azwardi.

Disisi lain Bupati Azwardi juga mengatakan saat ini pihaknya sedang berupaya membangkitkan berbagai sendi-sendi ekonomi masyarakat, baik itu melalui UMKN, BUMDes maupun berbagai jenis usaha ekonomi  rakyat lainnya, di sektor pertanian, industri, perkebunan maupun sektor pariwisata.

Saat ini kita juga sedang berupaya untuk alih fungsi lahan eks HGU menjadi kebun rakyat dan area wisata rakyat, semua ini kita lakukan untuk percepatan pemulihan dan pengembangan ekonomi masyarakat.

Diakhir pengarahannya, Bupati Azwardi juga menyampaikan tentang upaya yang dilakukannya di sektor Pengairan dan pertanian termasuk Bendungan Irigasi Krueng Pase yang menyangkut hajat hidup masyarakat di 9 kecamatan.

“Yang jelas kita akan terus berusaha untuk menjawab semua persoalan dan kendala yang kita hadapi ini melalui kerja nyata dan kerja sama dengan semua elemen masyarakat dan stake holder yang ada,” tutup Azwardi. (*Fadhil)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button