DaerahJawa TimurRagamSitubondo

Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXVII Situbondo Divaksin Covid-19

BeritaNasional.ID – SITUBONDO – Untuk meningkatkan Herd Immunity, Ibu-ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXVII Situbondo, Purnawirawan TNI AD dan Warakawuri, telah disuntik Vaksin Covid-19 tahap pertama dosis ke satu, Rabu (19/05/2021).

Penyuntikan vaksin Covid-19 yang berlangsung di aula Kodim 0823 Situbondo terlaksana aman dan lancar serta tidak ada tanda-tanda KIPI. “Penyuntikan vaksin Covid-19 ini, kita laksanakan secara bertahap,” jelas Peltu Bayu Andy Asmara Kapolkes 05.09.19 Situbondo.

Lebih lanjut, Peltu Bayu mengatakan, penyuntikan vaksin Covid-19 kepada Ibu-ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXVII Situbondo, Purnawirawan TNI-AD dan Warakawuri tersebut, untuk meningkatkan herd immunity.

“Vaksin melatih sistem imun kita untuk menciptakan protein yang dapat melawan penyakit, yang disebut dengan ‘antibodi’. Vaksin bekerja tanpa membuat kita sakit. Orang yang telah diimunisasi terlindung dari penyakit yang bersangkutan dan tidak dapat menyebarkannya, sehingga memutus rantai penularan,” terang Peltu Bayu.

Menurut Pelda Bayu, pelaksanaan Vaksin Covid-19 tahap satu dan dosis pertama yang diberikan kepada Ibu-ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXVII Situbondo, Purnawirawan TNI-AD dan Warakawuri, merupakan salah satu dukungan TNI-AD terhadap program vaksinasi Covid-19 yang digencarkan oleh pemerintah.

“Sebelum mereka disuntik vaksin Covid-19 AstraZeneca, terlebih dahulu mereka melakukan registrasi, pemeriksaan tensi darah dan pemeriksaan riwayat sakit. Setelah mendapat suntikan vaksin, mereka observasi selama 15 menit untuk di pantau apakah mereka mengalimi KIPI atau tidak,” tutur Pelda Bayu.

Setelah dipantau tidak ada reaksi KIPI, sambung Pelda Bayu, maka mereka akan mendapat sertivikat vaksin tahap pertama dosis ke satu. “Kita juga menghimbau kepada Ibu-ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXVII Situbondo Purnawirawan TNI-AD dan Warakawuri yang telah mendapat suntikan vaksin agar tetap patuh terhadap protokol kesehatan Covid-19,” pungkas Peltu Bayu.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button