SUMUT

Pemko Binjai Gelar Apel Kesiapsiagaan Bencana

BeritaNasional.ID, Binjai -Wali Kota Binjai Drs. H. Amir Hamzah, M. AP pimpin apel kekuatan dalam rangka Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 serta Kesiapsiagaan Bencana di Lingkungan Pemerintah Kota Binjai yang dilaksanakan di Lapangan Merdeka Kota Binjai, Jalan Sudirman Binjai, Selasa (27/12).

Apel Kekuatan ini diikuti oleh Kepala Dinas Perhubungan Kota Binjai Chairin F. Simanjuntak dan jajaran, Kepala BPBD Kota Binjai Iman Siswanto dan jajaran, Kasatpol PP Hardiansyah Putra Pohan dan jajaran, Dinas Kesehatan, Linmas, Tagana, Camat dan Lurah se-Kota Binjai dan Juru parkir.

Apel Kekuatan ditandai dengan pemasangan rompi secara simbolis ke petugas Dinas Perhubungan dan Juru Parkir (Jukir) oleh Wali Kota Binjai.

Dalam pidatonya, Amir menyampaikan bahwa pemerintah kota telah menyiapkan sarana prasarana untuk mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan lalulintas di kota Binjai.

Amir juga menambahkan bahwa Apel Kekuatan ini sebagai bentuk pengecekan akhir personel dan sarana prasarana yang telah disiapkan untuk menanggulangi jika terjadi bencana. Dengan demikian, pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergi, sehingga perayaan natal 2022 serta tahun baru 2023 (nataru) mampu berjalan dengan kondusif.

“Dalam hal kesiapsiagaan bencana, Pemerintah Kota Binjai sudah menyiapkan tim tanggap becana dan tim rehabilitasi,” ucapnya.

Di musim penghujan seperti saat ini, Amir mengajak peserta apel dan masyarakat Kota Binjai untuk menggalakkan kembali budaya gotong royong.

“Galakkan kembali budaya gotong royong yang sempat tertinggal dengan membersihkan lingkungan untuk antisipasi banjir,” pungkasnya. (bay)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button