Daerah

Peduli, IWAPI Provinsi Jatim & Banyuwangi Gelontor Bantuan Korban Banjir Alasmalang

BeritaNasional.ID,
BANYUWANGI – Derita korban musibah banjir bandang Desa Alasmalang, Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, yang terjadi 7 hari lalu, Jum’at (22/6/18) mengundang kepedulian anggota dan pengurus Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) DPD Provinsi Jawa Timur dan IWAPI DPC Kabupaten Banyuwangi.

Kalangan wanita tangguh ini datang se mobil pada Jumat (29/6/18) petang ke Desa Alasmalang. Rombongan yang dipimpin pengurus IWAPI Sukanti Swastikawati SH MM ini ‘njujug’ posko dapur umum dan disambut Kadinsos Banyuwangi, Peni Handayani. Kedatangan mereka untuk memberikan bantuan kepada warga korban musibah banjir bandang. 

Kanti, panggilan akrab wanita yang juga owner dan direktur Lembaga Diklat Penerbangan Dirgantara Aviation serta perusahaan jasa ground handling ini menuturkan, dirinya mengemban amanah pengurus IWAPI Provinsi dan Kabupaten untuk menyampaikan sumbangan kepada korban musibah banjir bandang. Adapun bantuan yang diberikan oleh IWAPI berupa kebutuhan alat alat tulis sesuai hasil koordinasi dengan Kadinsos Banyuwangi Peni Handayani. Dan 2 hari sebelumnya Pengurus IWAPI DPC Banyuwangi dibawah komando sang ketua Hj. Retno Herlina juga sudah datang ke lokasi bencana. Pengurus DPC IWAPI Banyuwangi kabarnya selain menberi bantuan juga terlibat sebagai relawan ikut turun bersih bersih limbah banjir di lokasi terdampak.

“Tadi pagi saya mendapat amanah dari Ketua IWAPI DPD Provinsi Ibu Hj. Rahmawati yang kebetulan beliau tidak bisa hadir karena sedang ada acara di Eropa. Jadi saya sebagai pengurus di Provinsi diberikan amanah untuk datang ke sini. Atas nama Bu Ketua Hj. Rahmawati saya menyampaikan permohonan maaf karena beliau tidak bisa hadir turun langsung ke lokasi dan saya sebagai perwakilannya,” ucap Kanti.

Ditambahkan Kanti, bahwa yang memotivasi kedatangannya ke lokasi bencana adalah sebagai pengusaha peduli. Khususnya kepada korban musibah bencana seperti yang terjadi di Desa Alasmalang dan juga musibah yang terjadi di tempat lain. 

“Kepedulian kami sebagai pengusaha juga kami berikan pada setiap musibah yang terjadi di tempat lain wilayah Provinsi Jawa Timur. Terlepas berapapun dan berupa apapun yang kami bantukan, yang penting ada keikhlasan dari anggota dan para pengurus IWAPI. Intinya ini adalah rasa peduli dan kebersamaan juga rasa kasih pada sesama untuk ikut prihatin atas kejadian yang tidak pernah kita harapkan,” imbuhnya. 

Terpisah, Kadinsos Peni Handayani memberikan apresiasi yang tinggi sekali atas partisipasi semua pihak yang telah turut serta peduli kepada korban terdampak banjir bandang Alasmalang. 

“Kita sambut baik sekali partisipasi semua pihak. Dan hari ini kedatangan teman saya dari IWAPI, terimakasih atas bantuan dan partisipasinya. Akan kita salurkan sesuai peruntukannya. Mudah mudahan bermanfaat untuk masyarakat yang terdampak banjir,” ujar Peni Handayani.

Dalam kesempatan ini, Peni Handayani juga menyampaikan, hari ini Dinsos sedang mendistribusikan bantuan dari Kementerian Sosial berupa alat alat untuk kebersihan. Diantaranya berupa sapu ijuk, sapu lidi, alat pel, alat penarik air di lantai, arco, mesin penyedot air, dan Sien Sou. “Semua bantuan ini langsung didistribusika ke masyarakat terdampak yang kurang lebih berjumlah  825 warga. Ini kita lakukan untuk antisipasi, barangkali terjadi hal hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya. (red)

Caption : Pengurus IWAPI Propinsi Jatim dan IWAPI Kabupaten Banyuwangi berfoto bersama Kadinsos Peni Handayani beserta para relawan banjir bandang Alasmalang

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button