Daerah

PT. Telkom Witel Sulselbar, Berbagi Ratusan Paket Lebaran

Beritanasional.id, Parepare – PT. Telkom Wilayah Telekomunikasi Sulselbar membagikan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, pembagian menggunakan sistem kupon untuk mencegah ketidakmerataan pembagian. (23/05/2020)

Herman Batari selaku Mgr. HR & CDC Witel Sulselbar mengatakan, setidaknya ada sekitar 250 paket sembako yang diberikan. Terdiri dari dua tahap pembagian yakni pada Tahap Pertama sebanyak 150 paket yang diperuntukkan bagi masyarakat terdampak langsung covid-19, selanjutnya Tahap Kedua sebanyak 100 paket untuk kebutuhan lebaran, agar dapat dipergunakan dengan baik.

Bantuan donasi pada tahap Lebaran ini, menggunakan sistem Kupon yg dibagikan secara merata terhadap saudara-saudara kita para Ojek, Pemulung, Parkiran, Tukang Becak, Buruh Pelabuhan, dan beberapa rumah tangga yang membutuhkan. Dengan metode kupon ini, kami anggap lebih efisien dibanding langsung membagikan dijalan, khawatir tidak tersalurkan sesuai peruntukannya dan biasanya hanya 1 titik saja langsung habis. Akuhnya.

beliau juga tak lupa mengucapkan ” Selamat Merayakan Hari Raya Idul Fitri, 1 Syawal 1441 Hijriah , Memohon maaf Lahir dan Bathin. Mari tetap menjaga diri dengan selalu Mencuci Tangan, jika keluar rumah selalu menggunakan Masker, mari jaga jarak sesuai yang disarankan 1-2 meter, berjemur 5-10 menit, pola hidup sehat untuk selalu berolahraga dan tetap selalu menjaga silaturahim untuk tidak menyebarkan berita Hoax.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button