GorontaloHeadline

385 Anggota PPK Pemilu 2024 se Provinsi Gorontalo Resmi Dilantik

BeritaNasional.ID, Gorontalo – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilu tahun 2024 se Provinsi Gorontalo resmi dilantik.

Pantauan BeritaNasional.ID, pelantikan PPK se Provinsi Gorontalo oleh masing-masing Ketua KPU Kabupaten/Kota tersebut berlangsung dilokasi yang berbeda, Rabu (4/1/2023).

Pelantikan PPK se Kabupaten Gorontalo dan Gorontalo Utara berlangsung di Hotel Grand Q Kota Gorontalo. Sementara untuk PPK se Kabupaten Boalemo dan Kota Gorontalo berlangsung di Hotel Citimall Kota Gorontalo. Untuk PPK se Kabupaten Bone Bolango pelantikan berlangsung di Hotel UTC Damhil Kota Gorontalo sedangkan untuk pelantikan PPK se Kabupaten Pohuwato berlangsung di Aula Panua Kantor Bupati Pohuwato.

Berdasarkan data yang dirangkum oleh awak media, Anggota PPK di seluruh Kabupaten/Kota se Provinsi Gorontalo yang dilantik berjumlah 385 orang yang tersebar di 77 kecamatan di Provinsi Gorontalo.

Ditemui usai pelantikan Anggota PPK se Kabupaten Boalemo, Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo, Selvi Katili berharap kepada seluruh Anggota PPK yang sudah dilantik untuk dapat menjaga integritas dalam melaksanakan tugasnya.

“Kami berharap seluruh Anggota PPK yang dilantik hari ini untuk menjaga integritas serta senantiasa berpedoman pada ketentuan yang ada,”tandasnya.

Selvi juga menghimbau agar para Anggota PPK dapat bersinergi dengan Panwaslu Kecamatan dan partai politik peserta Pemilu serta pemerintah dan masyarakat.

“Sinergitas ini penting agar penyelenggaraan seluruh tahapan Pemilu dapat dilaksanakan sesuai peraturan perundang-undangan,”pungkasnya. (Noka)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button