Ragam

Ikuti Yudisium Virtual, Puluhan Mahasiswa AP FISIP Uncen Raih Predikat Cumlaude

BeritaNasional.ID, Jayapura– Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Cenderawasih (UNCEN) Jayapura-Papua kembali menyudisium sebanyak 164 Mahasiswa. Pelaksanaan yudisium kali ini dilaksanakan secara virtual di Hotel Horizon Kotaraja, Jayapura, Senin 7/09/2020.

Diterapkannya yudisium secara virtual bukan tanpa sebab, akan tetapi karena kondisi pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dimana bukan saja berdampak di Papua melainkan telah menjadi pandemi global yang melanda berbagai negara belahan dunia.

Dari 164 yudisiawan/i, sebanyak 43 orang berasal dari Program Studi (Prodi) Ilmu Administrasi Publik. Mereka mengikuti pembacaan nama-nama beserta predikat kelulusan melalui tanyangan Youtube yang disiarkan langsung Humas Universitas Cenderawasih di ruangan Magister Administrasi Publik (MAP) Uncen. Prosesi yudisium diikuti dengan menerapkan protokol kesehatan, diantaranya menyediakan tempat cuci tangan, mengatur jarak kursi, serta mengenakan masker.

Mahasiswa Prodi Ilmu Administrasi Publik FISIP Universitas Cenderawasih Mengikuti Yudisium Secara Virtual, Senin 7/9/02

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Cenderawasih, Dr. Septinus Saa, S.Sos., M.Si menyampaikan rasa kebanggaan atas lulusnya 164 yudisiawan baru setelah melalui proses panjang dan melelahkan.  Kata dia, dibalik semua itu pastinya memiliki kebanggaan-kebanggaan tersendiri.

“Sebagai dosen pastinya merasa bangga, karena hari ini anak yang telah dididik atau dibimbing bisa lulus dengan baik. Kita juga patut berbangga, karena hari ini bisa meluluskan 164 yudisiawan baru dan ini akan menambah jumlah dari komunitas ilmu sosial politik yang ada di tanah ini,”ujar, Dr. Septinus Saa, S.Sos., M.Si.

Lanjut, ia juga menyampaikan pesan dan pengharapan kepada mahasiswa yang telah di yudisium bahwasannya hasil yang telah diperoleh bukanlah menjadi akhir dari sebuah perjuangan. Akan tetapi, menjadi awal dari sebuah perjalanan baru.

“Kepada mahasiswa yang baru saja di yudisium, saya berharap dan berpesan bahwa hasil-hasil yang telah dicapai bukan akhir dari perjuangan kita, tapi semua ini menjadi awal dari perjalanan baru,”harapnya.

Foto Bersama Usai Mengikuti Yudisium di Pelataran Program Magister Administrasi Publik (MAP) Universitas Cenderawasih

Pada yudisium periode kedua tahun akademik 2019-2020 kali ini, suatu kebanggaan tersendiri bagi program studi ilmu administrasi publik.  Pasalnya, dari 21 yudisiawan/i yang dinyatakan lulus dengan predikat cumlaude terdapat 12 diantaranya berasal dari prodi ilmu administrasi publik, yakni  4 orang dari mahasiswa angkatan 2016 (reguler) serta 8 orang lainnya merupakan mahasiswa yang menempuh studi melalui program ekstensi.

Sekedar diketahui dari 164 yudisiawan/i masing-masing berasal dari jurusan ilmu antropologi pada prodi antropologi sosial jenjang program strata 2 (reguler) dan strata 1 (reguler) serta jurusan ilmu administrasi pada prodi ilmu administrasi publik jenjang program strata 1 (reguler) dan strata 1 (ekstensi). Selanjutnya, jurusan ilmu politik pada prodi ilmu pemerintahan jenjang program strata 1 (reguler) dan strata 1 (ekstensi).

Termasuk dari jurusan sosiologi pada prodi kesejahteraan sosial jenjang program strata 1 (reguler), jurusan ilmu politik pada prodi hubunganan internasional jenjang program strata 1 (reguler), dan jurusan ilmu administrasi pada prodi manajemen administrasi perkantoran jenjang program strata 1 (reguler), serta jurusan ilmu administrasi pada prodi ilmu perpustakaan dan informasi jenjang program strata 1 (reguler). (Rls)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button