Headline

Jadi Pemateri Dalam Workshop Jurnalistik, Hamim Pou Sebut Wartawan Profesi Mulia

 

BeritaNasional.ID, Gorontalo – Bupati Bone Bolango Hamim Pou menyebut bahwa wartawan adalah profesi yang mulia. Hal ini disampaikannya saat menjadi pemateri pada Workshop Jurnalistik yang diselenggarakan oleh Dinas Kominfo Kabupaten Bone Bolango di atas kapal Ferry tujuan Gorontalo – Pagimana, Senin (18/07/2022) malam.

Kegiatan Workshop Jurnalistik ini diikuti oleh lebih dari 20 wartawan dari berbagai media baik online maupun cetak dan televisi.

Diketahui bahwa kegiatan Workshop Jurnalistik ini merupakan salah satu kegiatan yang diselenggarakan disela-sela kunjungan kerja studi komparatif Pemda Bone Bolango ke Pemda Banggai Provinsi Sulawesi Tengah yang akan berlangsung dari tanggal 19 hingga 20 Juli 2022.

Dalam kesempatan Workshop itu Hamim Pou mengungkapkan bahwa seorang wartawan memiliki peran penting dalam memberikan informasi kepada publik.

“Ada informasi-informasi tertentu yang seharusnya diketahui oleh publik tetapi karena mereka tidak memiliki akses ke sumber informasi maka hal itu mereka lekatkan kepada wartawan. Mereka berharap bisa mendapatkan informasi itu melalui pemberitaan di media,”terang Hamim.

Lebih lanjut Hamim juga menyampaikan kepada para wartawan agar dalam pemberitaan harus ada keberimbangan dan senantiasa memberikan informasi yang edukatif dan positif kepada publik.

“Wartawan boleh kritis tapi jangan prejudice. Jangan membuat berita yang sifatnya fitnah dan hoax. Tapi buatlah berita yang mengedukasi publik dengan pemberitaan yang benar,”ujarnya.

Sementara itu Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Bone Bolango Desy Wantogia dalam kesempatan itu mengungkapkan bahwa pihaknya di tahun 2023 telah berencana untuk menggelar kegiatan bimtek peningkatkan kapasitas para jurnalis atau wartawan.

“Kami berencana tahun depan akan melaksanakan bimtek untuk peningkatan kapasitas jurnalis,”ucap Desy.

Pihaknya juga berencana akan melaksanakan studi banding terkait dengan keterbukaan informasi publik dengan melibatkan para jurnalis.

Desy juga menyatakan bahwa jurnalis atau wartawan ini adalah mitra pemerintah dalam memberikan informasi kepada publik sehingga pihaknya berharap dengan peningkatan kapasitas ini para wartawan bisa bersinergi memberikan informasi kepada publik terkait dengan berbagai program Pemerintah Kabupaten Bone Bolango.

“Masih banyak hal-hal yang terkait dengan program Pemda Bone Bolango yang belum terpublikasikan melalui pemberitaan media. Sehingga kami berharap para wartawan dapat memberikan informasi ini kepada publik melalui pemberitaan media. Harapannya publik bisa mendapatkan informasi terkait dengan program pembangunan di Kabupaten Bone Bolango dengan cepat dan benar,”pungkasnya. (Noka).

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button