Ragam

Buka Puasa Bersama Keluarga Besar Lanud Soewondo Dengan FKPD Provinsi Sumut

BeritaNasional.ID Medan – Keluarga besar Lanud Soewondo buka puasa bersama dengan unsur pimpinan Forum Komunikasi Pemerintah Daerah (FKPD) provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang dilaksanakan di Gedung Andromeda Lanud Soewondo, Medan, Senin (27/5/2019).

Komandan Lanud Soewondo Kolonel Pnb Dirk Poltje Lengkey pada kesempatan tersebut dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang sekaligus mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada tamu dan undangan yang telah berkenan hadir memenuhi undangan.

Puasa Ramadhan selain sebagai pengendalian diri juga untuk meningkatkan pengabdian dan menjalin kebersamaan diantara sesama.

“Dengan pengendalian diri yang baik, diharapkan memberikan implikasi positif pada pelaksanaan tugas dan pengabdian kita kepada masyarakat, bangsa dan negara. Dengan kebersamaan maka menciptakan kerukunan dan keharmonisan yang memudahkan kita untuk bersinergi dalam hal memelihara suasana kondusif demi keamanan, kenyamanan dan kemajuan negara.” ucap Danlanud dalam kata sambutannya.

Selanjutnya Danlanud mengatakan “Untuk itulah bagi umat Islam yang sedang melaksanakan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan dilakukan dengan penuh keceriaan dan kebahagiaan. Puasa merupakan rukun Islam yang wajib dilaksanakan oleh umat Muslim di Bulan Ramadhan. Juga sebagai waktu yang tepat untuk pengembangan moralitas, kejujuran, dan solidaritas sosial yang perlu ditumbuh kembangkan dalam kehidupan kita,” kata Danlanud.

Ceramah disampaikan oleh Dr. M. Al-Farabi.,M.Ag, setelah berbuka Puasa dilanjutkan dengan Sholat magrib berjamaah dan makan malam bersama.

Selain buka puasa bersama, Danlanud Soewondo Kolonel Pnb Dirk Poltje Lengkey didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Lanud Soewondo Ny. Dirk Poltje Lengkey,  memberikan tali asih kepada anak-anak Panti Asuhan Annisa, Kampung Tengah, Medan Johor yang juga mengikuti buka puasa bersama.

Acara buka puasa bersama ini turut dihadiri oleh : Wakil Gubernur Sumut, Wakapolda Sumut, Pangdam I/BB, Pangkosekhanudnas III Medan, Kepala Kejaksaan Tinggi Sumut, Danwing III Paskhas, Danlantamal I Belawan, Konsul Jenderal Jepang di Medan Takeshi ISHII, para pejabat Lanud Soewondo Medan dan seluruh warga Lanud Soewondo. (Kiel)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button