Sidrap

Pandemi di Sidrap Tak Terbendung, Bulan Ini, Sudah 62 Orang Terkonfirmasi Positif Covid-19, Total Tembus 861 Orang

BeritaNasional.ID, Sidrap – Sejak di keluarkannya surat Intruksi Bupati Sidrap Nomor 3 Tahun 2021 tanggal 1 Februari 2021 tentang Pembatasan Kegiatan Warga, tidak menjadi penghalang bagi warga untuk melaksanakan ajatan, meski itu di tengah Pandemi covid-19 Sidrap.

Berdasarkan pantauan di lapangan, masih terlihat banyak warga melakukan aktifitas yang dapat mengundang kerumunan, dan menjadi sarang penyebaran virus Corona Disease atau covid-19.

Mungkin salah satunya kurangnya ketegasan dari Pemkab Sidrap dan Aparat terkait, guna untuk memutus mata rantai virus Corona Disease atau covid-19 Sidrap.

Dari data yang kami peroleh, untuk bulan Februari ini, sudah 62 orang terkonfirmasi positif covid-19 Sidrap, dan total keseluruhan sudah mencapai 861 orang positif covid, 684 sudah Sembuh, dan Meninggal 21 orang.

Di hari Kamis, 18 Februari 2021, bertepatan dengan HUT Sidrap ke-677, terdapat penambahan 14 orang terkonfirmasi positif covid-19 dan 1 orang di nyatakan sembuh.

Dan untuk hari ini, Jum’at, 19 Februari 2021, tidak ada penambahan kasus terkonfirmasi, hanya yang bertambah 2 orang sembuh dan 1 orang Meninggal.

Terpisah Jubir Satgas penanganan covid-19 Sidrap Dr Ishak Kenre saat di konfirmasi melalui ponselnya, Jum’at, 19 Februari 2021 mengatakan membenarkan hal tersebut, hingga hari ini katanya, sudah 861 orang terkonfirmasi positif covid-19.

Lanjut Ishak Kenre mengatakan, dari data tersebut, masih menyisahkan sedikitnya 156 orang yang masih dalam penanganan dan perawatan, mereka di antaranya 140 orang Isolasi Mandiri, 12 orang Dirawat di Rumah Sakit dan 4 orang Duta Covid-19 Sidrap.

Sementara 2 orang sembuh tersebut, masing-masing satu orang dari Kecamatan Panja Rijang dan Tellu LimpoE, dan yang meninggal 1 orang dari Kecamatan Kulo, ungkap Ishak Kenre.

Dan untuk 14 orang positif covid-19 Sidrap pada hari Kamis, 18 Februari, kata Ishak Kenre, itu tersebar di 4 Kecamatan, yakni Kecamatan MaritengngaE 7 orang, Wt Pulu 2 orang, Baranti 1 orang dan Panca Rijang 4 orang,

Untuk itu kata Ishak Kenre, ia berharap kepada warga untuk tetap mengikuti protokol Kesehatan, dengan menggunakan Masker yang benar, rajin mencuci tangan dengan sabun, dan jaga jarak atau hindari tempat kerumunan.

“Waspada, Karna virus Corona masih mewabah di daerah kita, ini perlunya kesadaran semua pihak, untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona,”kunci Ishak Kenre. (Risal Bakri)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button